Seorang Pengunjung Positif Corona, Wisata Sungai Hijau Kampar Ditutup Sementara

Ahad, 07 Juni 2020 - 23:32:27 WIB

Pemasangan papan pengumuman tengang penutupan sementara terhadap wisata Sungai Hijau di Kabupaten Kampar, Minggu (7/6/2020). (Foto Istimewa)

Betuah Pekanbaru - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kampar melalui Dinas Pariwisata setempat, melakukan penutupan sementara terhadap objek wisata pemandian Sungai Hijau di Kecamatan Salo, pasca adanya salah seorang pengunjung yang dinyatakan positif Covid-19.

Pengunjung yang dinyatakan positif corona itu merupakan warga Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau. Saat ini pasien sudah diisolasi dan dirawat di RSUD Arifin Achmad Riau di Kota Pekanbaru.

Penutupan objek wisata Sungai Hijau tersebut dibenarkan oleh Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Riau Yoserizal Zen, Minggu (7/6/2020).

"Tadi malam saya langsung menghubungi Kadispar Kampar untuk menutup sementara objek wisata Sungai Hijau tersebut, dan hari ini sudah ditutup," ungkapnya.

Disampaikan Yoserizal, penutupan sementara juga lantaran dari informasi yang diterima pihaknya banyak di antara pengunjung wisata Sungai Hijau yang tidak mematuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19 sehingga dikhawatirkan bisa memicu penyebaran wabah corona.

"Karena itu, kami telah meminta kepada masyarakat yang mengelola objek wisata untuk mengutamakan protokol kesehatan. Paling minim, pengunjung yang datang memakai masker dan menjaga jarak," pintaya.

"Jika tidak bisa menerapkan protokol kesehatan, objek wisata jangan dibuka. Sudah seperti itu aturannya," tegasnya menambahkan.

Sebelumnya, Juru Bicara Covid-19 Riau dr Indra Yovi mengumunkan adanya tambahan satu kasus positif covid di Provinsi Riau. Pasien dengan inisial HW, laki-laki usia 46 tahun tersebut merupakan warga Natuna, Kepulauan Riau.

"KTP-nya Natuna, tapi memiliki anak yang bersekolah di Riau," ungkap dr Yovi, saat memberi keterangan pers di Gedung Daerah Balai Pauh Janggi di Kota Pekanbaru, Sabtu (6/6/2020).

Dari penelusuran yang dilakukan, HW dan keluarga diketahui pernah melakukan kunjungan wisata ke Sungai Hijau Bangkinang di Kecamatan Salo, Kampar, sebanyak dua kali.

"Kunjungan pertama tanggal 26 Mei 2020 lalu, dan tanggal 28 Mei, mereka kembali lagi ke Sungai Hijau Bangkinang. Jadi dua kali mereka ke sana," ucapnya. (iki)