Ledakan Tabung Gas Hanguskan 3 Rumah Petak di Sukajadi

Senin, 28 September 2020 - 13:51:01 WIB

Situasi terjadinya kebakaran yang menghanguskan 3 rumah petak di Jalan Pepaya Ujung, Kelurahan Pulau Karomah, Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru, Minggu (27/9/2020) malam.

Betuah Pekanbaru - Kebakaran hebat terjadi di Jalan Pepaya Ujung, Kelurahan Pulau Karomah, Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru, Minggu (27/9/2020) malam. Tiga rumah petak di lokasi itu ludes dilalap si jago merah diduga akibat ledakan satu buah tabung gas.

Api diketahui mulai membesar sekitar pukul 23.30 WIB dari salah satu rumah petak dan dengan cepat membakar tiga bangunan beserta isinya. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

"Untuk korban jiwa tidak ada. Namun, barang-barang dalam rumah terbakar semua," ungkap Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya melalui Kapolsek Sukajadi AKP Hendrizal Gani, Senin (28/9/2020).

Sebelum terjadinya kebakaran pada bangunan dengan luas 15x12 meter itu, sempat terdengar suara ledakan kuat dari salah satu dapur rumah yang diketahui dihuni oleh Fera (30). Namun saat kejadian, ia sedang tidak berada di rumah.

Dari keteragan saksi Natasya (29) yang merupakan salah satu penghuni rumah petak itu mengatakan, setelah ledakan diikuti kepulan asap dan percikan api yangn dengan cepat membakar bangunan rumah serta merembet ke bangunan di sekitarnya.

Disampaikan AKP Hendrizal, sebanyak 7 mobil pemadam kebaran diterjunkan ke lokasi. Api baru berhasil dipadamkan sekitar 1 jam kemudian.

Akibat kebakaran itu, empat unit sepeda motor juga hangus terbakar. Kerugian sendiri ditafsir mencapai ratusan juta rupiah.

Namun untuk penyebab pasti kebakaran, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan. "Di TKP sudah kita pasang garis polisi, kita juga periksa saksi-saksi untuk memastikan penyebab kebakaran," tutupnya. (rki)