Sekretaris DPMPTSP Pekanbaru F Rudi Misdian
Betuah Pekanbaru - Di tengah pandemi Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19, Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru di Jalan Jenderal Sudirman masih tetap memberikan pelayanan perizinan dan nonperizinan kepada warga dan pelaku usaha.
"Sampai sekarang pelayanan tetap kita berikan sesuai arahan bapak walikota. Jam pelayanan juga masih tetap, dimulai pukul 08.30 hingga pukul 14.30 WIB," kata Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DMP-PTSP) Kota Pekanbaru Fajri Rudi Misdian, Jumat (2/10/2020).
Hal itu disampaikan Rudi, menyikapi apakah pelayanan tatap muka di MPP DPM-PSTP akan dihentikan sementara dengan adanya sejumlah pegawai di MPP Disdukcapil yang terpapar virus corona.
"Alhamdulillah, untuk petugas pelayanan di MPP kita tidak ada yang terinfeksi. Karena itu pelayanan tetap kita berikan seperti biasa," ucapnya.
Untuk memastikan petugas pelayanan aman dari wabah covid, ia mengimbau agar seluruh petugas selalu menjaga dan mengikuti protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah.
"Begitu juga kepada pengunjung atau pengurus perizinan dan nonperizinan, kita wajibkan untuk memakai masker. Sebelum masuk MPP, mereka dianjurkan mencuci tangan di tempat yang telah disediakan dan menjaga jarak," ujarnya.
Untuk diketahui, saat ini pelayanan tatap muka di MPP Disdukcapil ditiadakan lantaran sejumlah pegawai positif covid. MPP Disdukcapil dan MPP DPM-PTSP ini berada dalam satu komoplek dan saling berhadap-hadapan.***