Pemko Pekanbaru Minta Dukungan OJK untuk Percepatan Vaksinasi

Senin, 13 September 2021 - 20:02:38 WIB

Wawako Pekanbaru Ayat Cahyadi, saat menerima kunjungan audiensi OJK Kantor Wilayah Riau, bertempat di ruang kerjanya di lantai tiga komplek MPP, Senin (13/9/2021).

Betuah Pekanbaru - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, meminta dukungan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau untuk melakukan percepatan vaksinasi.

Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi menyebutkan, dukungan OJK diperlukan guna memenuhi kebutuhan vaksin guna menuntaskan vaksinasi ratusan ribu warga di Ibukota Provinsi Riau.

"Kita sudah ajukan permohonan dukungan ke OJK, guna membantu tambahan vaksin," ungkapnya, usai menerima kunjungan audiensi OJK Kantor Wilayah Riau, bertempat di ruang kerjanya di lantai tiga komplek Mal Pelayan Publik (MPP), Senin (13/9/2021).

Dengan adanya dukungan berbagai pihak, kata Ayat, diharapkan target vaksinasi 70 persen dari total penduduk Kota Pekanbaru yang mencapai 1,2 juta jiwa bisa terwujud hingga akhir Desember mendatang.

"Sehingga akan target herd immunity (kekebalan) kelompok bisa tercapai," harapnya.

Sementara itu, Kepala OJK Provinsi Riau Muhammad Lutfi menyatakan bahwa pihaknya siap mendukung pemberian vaksin bagi warga. Hal itu mengingat pasokan vaksin yang ada belum bisa mencukupi kebutuhan di Kota Pekanbaru.

"Maka kita siap dukung upaya memenuhi kebutuhan vaksin, nantinya pemerintah kota bisa ajukan permohonan vaksin ke OJK untuk mendukung vaksinasi," ucapnya.

Pihaknya bakal menyampaikan hal ini ke OJK di Jakarta untuk mendukung vaksinasi. Mereka juga kordinasi terkait jumlah kebutuhan vaksin bagi masyarakat di Kota Pekanbaru. (rki)