Camat dan Lurah di Pekanbaru Diminta Data Lansia yang Belum Divaksin

Senin, 11 Oktober 2021 - 21:02:12 WIB

Tim medis tengah melakukan penyuntikan vaksin kepada warga.

Betuah Pekanbaru - Walikota Pekanbaru Firdaus, meminta camat dan lurah agar turut aktif di dalam mendata warga lanjut usia (lansia) yang belum disuntik vaksin.

Hal itu bertujuan melakukan percepatan vaksinasi terhadap lansia dengan target 60 persen.

"Percepatan ini dalam upaya agar Kota Pekanbaru memenuhi indikator PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) level 1," ucapnya, Senin (11/10/2021).

Walikota, berharap target 60 persen lansia yang akan divaksinasi itu tercapai jelang berakhirnya PPKM level 2 pada 18 Oktober mendatang. Untuk itu, ia mengajak semua pihak sama-sama membantu akses vaksinasi bagi lansia.

"Begitu juga kepada tim di kelurahan dan kecamatan harus ikut membantu akses vaksinasi bagi lansia. Camat dan lurah harus aktif mendata lansia yang belum mendapat suntik vaksin," pintanya.

Selain lansia, pemerintah kota juga terus melakukan percepatan vaksinasi kepada warga. Karena, untuk bisa masuk ke PPKM level 1, jumlah warga yang telah disuntik vaksin dosis pertama mesti mencapai 70 persen dari total wajib vaksin.

"Indikator ini juga menjadi satu penentu Kota Pekanbaru turun ke PPKM level 1. Capaian dosis vaksin pertama di Kota Pekanbaru saat ini sudah berkisar 61 persen," ungkapnya.

Di samping itu, walikota terus mengingatkan kepada warga agar tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19. "Warga jangan sampai lengah mematuhi prokes," tutupnya. (abd)