Download our available apps

Tekan Inflasi, Pemko Pekanbaru Operasikan Mobil Pak AMAN Siang Malam
Warga Pekanbaru saat berbelanja bahan kebutuhan pokok yang dijual Mobil Pak AMAN.

Betuah Pekanbaru - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, kini tengah berupaya menekan lajunya inflasi akibat terjadinya gejolak harga sejumlah bahan kebutuhan pokok di pasaran.

Cabai merah menjadi salah satu komoditas penyumbang inflasi di Kota Pekanbaru. Saat ini, harga cabai merah di pasar-pasar tradisional sudah menembus angka di atas Rp100 ribu per kilogram.

Walikota Pekanbaru Agung Nugroho mengatakan, sudah ada beberapa upaya yang dilakukan pemerintah kota setempat guna menekan inflasi tersebut seperti menggelar pasar murah di 15 kecamatan.

Kemudian, Pemko Pekanbaru juga mengoperasikan mobil pangan keliling yang dinamai Pangan Keliling Andalan Murah dan Amanah (Pak AMAN).

Baca Juga

Disebutkan Agung, ia telah memerintahkan agar mobil Pak AMAN dioperasikan siang dan malam untuk menjual bahan kebutuhan pokok dengan harga murah.

"Alhamdulillah mobil Pak AMAN sudah mulai beroperasi. Ini agar masyarakat lebih mudah dalam menjangkau pasar murah. Kalau mobil ini kan sifatnya fleksibel, bisa kesana kemari. Jadi bisa datang langsung ke pemukiman masyarakat," ucapnya, Rabu (8/10/2025).

Cabai merah, terang Agung, merupakan komoditas prioritas yang disediakan mobil Pak AMAN.

"Selain kebutuhan pokok seperti beras, gula, minyak goreng. Kami juga sediakan cabai. Karena sudah beberapa waktu ini harganya naik bahkan di atas Rp100 ribu. Dengan harapan kita bisa tekan harga pasar dengan ketersediaan cabai yang lebih murah," harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pekanbaru Muhammad Jamil menjelaskan, mobil Pak AMAN lebih diintensifkan untuk masuk ke ceruk-ceruk wilayah yang jauh dari akses pasar.

"Ini merupakan perintah langsung Bapak Wako Pekanbaru, Bapak Agung Nugroho agar bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," tegasnya.

''Seperti di Kecamatan Binawidya  dan Payung Sekaki kemarin, kita sediakan cabai merah dengan harga Rp15.000 untuk 1/4 kilogram," ulas Jamil.

Ia menambahkan, selama pelaksanaan MTQ di beberapa kecamatan di Pekanbaru, mobil Pak AMAN juga hadir pada malam hari. "Artinya, malam pun masyarakat yang hendak berbelanja, juga tersedia," tutupnya.***