Download our available apps

Hotel Dafam Pekanbaru Gelar Training Simulasi Kebakaran Selama Dua Hari

Betuah Pekanbaru — Sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan kesiapsiagaan dan keselamatan kerja, Hotel Dafam Pekanbaru menggelar training simulasi kebakaran yang diikuti oleh karyawan dari seluruh departemen. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, yakni pada hari Rabu dan Kamis, dan diikuti oleh kurang lebih 60 karyawan.

Training simulasi kebakaran ini dipimpin langsung oleh Bapak Jasferi Kifli selaku Chief Engineering Hotel Dafam Pekanbaru. Pada hari pertama, peserta dibekali dengan pemahaman materi mengenai prosedur penanganan kebakaran, penggunaan alat pemadam api ringan (APAR), serta sistem evakuasi yang diterapkan di lingkungan hotel.

Sementara itu, pada hari kedua, kegiatan dilanjutkan dengan praktik langsung simulasi kebakaran yang dilaksanakan di area kamar Hotel Dafam Pekanbaru yang sebelum nya telah di blok 1 lantai yang telah ditentukan sebagai lokasi training. Sebelum pelaksanaan simulasi, pihak manajemen hotel terlebih dahulu menginformasikan kepada seluruh tamu yang sedang menginap agar tidak panik dan memahami bahwa kegiatan tersebut merupakan simulasi kebakaran.

Bapak Jasferi Kifli menyampaikan bahwa simulasi ini penting dilakukan untuk memastikan kesiapan seluruh karyawan dalam menghadapi kondisi darurat. “Kami telah menginformasikan kepada seluruh tamu agar tidak panik, karena ini hanyalah simulasi. Kegiatan ini menjadi sangat penting mengingat beberapa waktu lalu salah satu hotel di Kota Pekanbaru sempat mengalami kebakaran,” ujar Jasferi.

Baca Juga

Sebagai penutup, pihak manajemen Hotel Dafam Pekanbaru menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan dalam menjaga standar keselamatan hotel. Melalui training ini, Hotel Dafam Pekanbaru berharap seluruh karyawan semakin sigap, tanggap, dan memahami prosedur keselamatan, sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh tamu yang menginap.***

Penulis: MH Haikal/Rls