Walikota Bahas Pengamanan Aset KIT dengan Forkopimda

Jumat, 24 Januari 2020 - 15:32:18 WIB Cetak

Walikota Pekanbaru Firdaus tengah menjelaskan aset pemerintah kota di kawasan industri tenayan.

Betuah Pekanbaru - Walikota Pekanbaru Firdaus dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), menggelar rapat koordinasi pengamanan aset pemerintah kota di Kawasan Industri Tenayan (KIT).

Rakor pengamanan aset KIT itu berlangsung di Teratai Meeting Room Hotel Grand Central Pekanbaru, Jumat (24/1/2020).

Walikota Pekanbaru Firdaus dan jajaran foto bersama Forkopimda. 

Hadir dalam rakor tersebut Kepala Kejari Pekanbaru Andi Suharlis, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya dan Komandan Kodim 0301/Pekanbaru Kolonel Inf Edi Budiman, serta pejabat di lingkungan pemerintah kota.

Di kesempatan itu, walikota mengajak semua pihak bersinergi dalam upaya menjaga keamanan aset pemerintah kota di KIT. Upaya pengamanan ini untuk memastikan program strategis di kawasan itu berjalan sesuai harapan.

"Karena apabila ada gangguan keamanan, semua program strategis ini tentu tidak bisa berjalan. Maka kita harus bersinergi dalam mengamankan aset di KIT," ujarnya.

Dengan adanya pengamanan aset, sebut walikota, maka KIT yang menjadi salah satu dari 14 kawasan industri di Sumatera bisa berkembang. Saat ini, yang menjadi fokus pengamanan yakni lahan seluas 266 hektar.

Disampaikan walikota, awalnya terdapat 306 hektar lahan yang menjadi aset pemerintah kota di KIT. Namun, 40 hektar di antaranya sudah dijadikan sebagai lokasi pembangunan PLTU 220 MW.

Selain PLTU, saat ini juga tengah pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan UAP (PLTGU) berkekuatan 275 MW. "Nilai investasi kedua pembangkit listrik ini mencapai Rp7 triliun," tutupnya. (abd) 



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+