Pekanbaru Butuh Rp180 Miliar untuk Tangani Banjir

Senin, 08 Maret 2021 - 18:52:44 WIB Cetak

Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Indra Pomi Nasution

Betuah Pekanbaru - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, membutuhkan waktu 10 tahun dan anggaran paling sedikitnya Rp180 miliar untuk menangani persoalan banjir yang kerap terjadi ketika musim penghujan.

"Penanganan banjir ini butuh waktu sekitar 10 tahun, yang mana satu tahun paling tidak Rp18 miliar," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution, Senin (8/3/2021).

Saat ini, sebut dia, penanganan banjir masih berpatokan pada kegiatan skala prioritas mengingat keterbatasan anggaran yang dimiliki pemerintah kota.

"Seperti tahun ini, anggaran penanganan banjir hanya Rp13 miliar," ucapnya.

Untuk penanganan banjir sendiri, disampaikan Indra sudah mengacu pada masterplan yang disusun tim ahli. Tercatat sebanyak 113 titik banjir dan 375 masalah atau penyebab banjir yang perlu dilakukan penanganan.

"Itu (penanganan) ada skalanya. Ada skala penanganan cepat, sedang, dan jangka panjang," ujarnya.

"Yang jangka cepat ini, kita ada program seperti normalisasi sungai, normalisasi drainase dan lain-lain. Saat ini, di titik banjir dan masalah, kita sudan lakukan aksi-aksi seperti mengirim pasukan kuning," tutupnya menambahkan. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+