Hasil Inovasi, Kodim 0301 Pekanbaru Luncurkan Mesin Serut Lidi

Rabu, 29 Juni 2022 - 22:31:26 WIB Cetak

Asisten II Setdako Pekanbaru El Syabrina, saat menghadiri peluncuran Mesin Serut Lidi di Makodim 0301 Pekanbaru.

Betuah Pekanbaru - Komando Distrik Militer (Kodim) 0301 Pekanbaru, meluncurkan Mesin Serut Lidi, Rabu (29/6/2022). Peluncuran sendiri diresmikan oleh Danrem 031 Wira Bima Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung.

Dikatakan Danrem, mesin serut lidi tersebut merupakan inovasi Kodim 0301 Pekanbaru. Saat ini, sudah terdapat sebanyak 33 mesin yang tersebar di 8 Kodim.

"Kami berpartisipasi menciptakan mesin serut lidi. Mesin ini sudah dibuat satu bulan lalu. Saya pertandingkan bagi seluruh Kodim siapa yang produksinya lebih besar," ucapnya.

Sementara itu, Asisten II Setdako Pekanbaru El Syabrina yang turut hadir pada peluncuran itu menyampaikan apresiasi atas inovasi Kodim 0301 dengan memodifikasi mesin serut lidi.

Dengan inovasi itu, lanjut dia, tentunya menyerut lidi akan lebih mudah dibandingkan secara manual yang tentunya membutuhkan waktu cukup lama.

"Inovasi ini merupakan salah satu bentuk percepatan Program Ekonomi Nasional (PEN) yang dicanangkan Presiden Joko Widodo. Mesin serut lidi ini sangat berarti sekali," ujarnya.

Di Kota Pekanbaru, usaha serut lidi masih banyak digeluti warga di wilayah pinggiran. Mereka mengambil lidi dari pelepah sawit.

"Mereka membuat lidi itu menjadi piring anyaman. Ini merupakan peluang ekonomi, karena lidi ini juga bisa diekspor," tutupnya. (rki)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+