Tahap Pemasangan Base, Overlay Jalan Delima Terkendala Cuaca

Selasa, 06 Juni 2023 - 15:58:52 WIB Cetak

Alat berat Dinas PUPR Kota Pekanbaru tengah bekerja di malam hari melakukan pemasangan base di Jalan Delima.

Betuah Pekanbaru - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru, kini sudah mulai melakukan pemasangan base untuk memperbaiki kerusakan badan Jalan Delima di Kecamatan Binawidya.

Pemasangan base sendiri merupakan tahapan awal jelang dilakukan perbaikan dengan sistem overlay atau pelapisan aspal ulang.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru Edward Riansyah menyebutkan, proses pemasangan base di ruas jalan yang mengalami kerusakan berat sempat terkendala akibat diguyur hujan sejak beberapa hari terakhir.

"Kondisi beberapa hari hujan terus kan, jadi terkendala kita pengerjaannya," ucap Edu, sapaan akrabnya, Selasa (6/6/2023).

Ia menyampaikan, ada beberapa spot terlihat di Jalan Delima terjadi peningkatan rise up terhadap base sekitar 20 centimeter hingga 40 centimeter. Kondisi ini karena sejumlah ruas jalan terdapat cekungan.

"Mudah-mudahan pengerjaannya berjalan lancar," harap dia.

Seperti diketahui, ada sepanjang dua kilometer Jalan Delima yang akan dioverlay tahun ini dengan anggaran sebesar Rp3,3 miliar yang ditanggung melalui APBD Kota Pekanbaru tahun 2023.

Proses perbaikan akan dimulai dari ruas Jalan Delima dekat SMK Abdurab hingga persimpangan Jalan Srikandi.***



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+