Download our available apps

Warga Pekanbaru yang Terpapar Kabut Asap Diminta Berobat ke Puskesmas
Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Nasution

Betuah Pekanbaru - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, meminta warga di wilayah setempat yang terpapar kabut asap dampak kebakaran hutan dan lahan (karhutla) agar mengakses pelayanan kesehatan di puskesmas terdekat.

Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution menyebutkan, bagi penderita Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) bisa memanfaatkan program Doctor On Call.

"Kalau memang harus dirujuk ke fasilitas kesehatan, kami tanggung biayanya melalui program Jaminan Kesehatan Pekanbaru Bertuah," ucapnya, Rabu (4/10/2023).

Namun demikian, Indra mengaku belum ada menerima laporan terkait jumlah warga yang terjangkit ISPA akibat kabut asap.

Baca Juga

"Sampai sekarang, saya belum mendapat laporan terkait peningkatan pasien ISPA. Nanti saya cek (data pasien ISPA) di puskesmas dan klinik. Datanya belum saya terima," ujarnya.

Seperti diketahui, Kota Pekanbaru sejak beberapa hari terakhir mulai diselimuti kabut asap dampak karhutla yang terjadi di kabupaten tetangga.

Berdasarkan data yang dirilis di laman bmk.go.id, pada Rabu (4/10/2023) malam kualitas udara di Ibukota Provinsi Riau naik dari level tidak sehat menjadi sangat tidak sehat.***