Sanggah Hasil Seleksi Administrasi, 1.444 Pelamar CPNS Pekanbaru Berpeluang Lulus

Selasa, 24 Desember 2019 - 00:05:54 WIB Cetak

Kepala BKPSDM Pekanbaru Masykur Tarmizi

BETUAH.COM, PEKANBARU - Sebanyak 1.444 pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kota Pekanbaru yang melayangkan sanggahan atas hasil seleksi administrasi, berpeluang lulus dan melaju ke tahapan seleksi selanjutnya.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pekanbaru Masykur Tarmizi mengatakan, saat ini panitia seleksi masih melakukan verifikasi ulang terhadap berkas 1.444 pelamar CPNS yang melayangkan sanggahan tersebut.

"Sekarang kita tengok dulu masalahnya apa dan kita teliti lagi," ujarnya, Senin (23/12/2019).

Untuk hasil verifikasi ulang sendiri, disampaikan Masykur akan diumumkan pihaknya pada 27 Desember mendatang.

"Jadi kita lihat dulu hasil verifikasi seperti apa. Ada yang bisa kita kategorikan akan memenuhi syarat dan ada juga yang tidak," ucapnya. 

Sebelumnya diberitakan, dari 19.633 pelamar CPNS Kota Pekanbaru, hanya 16.588 di antaranya yang dinyatakan memenuhi syarat. Sementara 3.045 lainnya dinyatakan gugur.

Bagi pelamar yang gugur atau dinyatakan tidak memenuhi syarat, diberi waktu tiga hari terhitung 17 hingga 19 Desember untuk menyanggah hasil seleksi administrasi.

Untuk diketahui, pada penerimaan CPNS tahun ini, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru hanya mendapat formasi atau kuota sebanyak 346 yang terdiri dari 235 untuk tenaga guru, teknis 87 dan tenaga kesehatan 24 orang. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+