Pelabuhan Sei Duku Pekanbaru Siapkan Satu Ruang Isolasi Darurat

Ahad, 22 Maret 2020 - 15:14:53 WIB Cetak

Petugas memeriksa suhu tubuh penumpang untuk mengantisipasi penyebaran virus corona.

Betuah Pekanbaru - Pelabuhan Sungai Duku Pekanbaru, kini menyiapkan satu ruangan isolasi darurat sebagai tempat penanganan sementara bagi penumpang yang mengalami gejala coronavirus disease 2019 atau Covid-19.

"Ruang isolasi darurat tersebut berada di areal pelabuhan," kata Kepala UPT Pelabuhan Sungai Duku Pekanbaru Atria Indrussalam kepada wartawan Kamis kemarin.

Penyemprotan cairan disinfektan di areal Pelabuhan Sungai Duku Pekanbaru. 

Selain menyiapkan ruang isolasi darurat, kata dia, pihaknya bekerjasama dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Pekanbaru juga melakukan pemeriksaan suhu tubuh terhadap penumpang yang datang dan hendak berangkat.

Dari pemeriksaan suhu tubuh yang dilakukan sejauh ini, disampaikan Atria belum ada penumpang yang mengalami gejala virus corona.

"Namun demikian, kita terus mengimbau dan mengingatkan kepada para penumpang agar mengantisipasi penyebaran virus corono," ucapnya.

Atria juga menjelaskan bahwa pihaknya sudah berkordinasi dengan unsur terkait. Mereka kordinasi dengan KSOP, KKP dan Balai Karantina untuk menyiapkan perlengkapan cuci tangan.

"Kita juga lakukan pembersihan di ruang publik pelabuhan. Ada juga penyemprotan cairan setara disinfektan," tutupnya. (abd) 



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+