49 Bangunan di Pekanbaru Terbakar Sepanjang 2020

Jumat, 26 Juni 2020 - 17:30:37 WIB Cetak

Personel Damkar Pekanbaru saat melakukan pemadaman kebakaran salah satu rumah warga.

Betuah Pekanbaru - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Pekanbaru mencatat, sepanjang 2020 ini sudah terjadi sebanyak 49 peristiwa kebakaran bangunan seperti rumah tempat tinggal dan rumah toko (ruko) serta bangunan lainnya.

Kepala DPKP Pekanbaru Burhan Gurning mengatakan, untuk kasus kebakaran tertinggi terjadi pada Januari 2020 lalu yang mana terdapat sebanyak 15 kebakaran bangunan.

"Selain kebarakan bangunan, juga terjadi 1 kali kebakaran lahan dan 2 kebakaran kendaraan. Jadi total 18 kali kasus kebakaran sepanjang Januari lalu," ungkapnya, Jumat (26/6/2020).

Kemudian di Februari 2020 terjadi sebanyak 8 kasus kebakaran yang terdiri dari 5 kebakaran bangunan dan 3 kebakaran lahan.

"Pada Maret 2020, terjadi 10 kali kebakaran bangunan dan 1 kali kebakaran bangunan di luar wilayah Pekanbaru, tapi tetap kita bantu mengatasinya," ucap Burhan.

Selanjutnya pada April terjadi 9 kali kebaran bangunan dan 1 kali kebakaran lahan. Mei 2020, terjadi 6 kasus kebakaran bangunan, 1 kali kebakaran lahan dan 1 kebakaran bangunan di luar atau berada di wilayah perbatasan dengan Kota Pekanbaru.

"Sementara untuk Juni ini sudah terjadi 4 kasus kebakaran bangunan, 1 kasus kebakaran lahan, dan 1 kasus kebakaran bangunan di wilayah perbatasan. Juga diatasi petugas Damkar dan Penyelamatan Kota Pekanbaru," paparnya.

Untuk meminimalisir kebakaran baik bangunan maupun lahan, Burhan mengimbau masyarakat agar menyiapkan alat pemadam kebakaran seperti tabung racun api, baik di rumah ataupun di kendaraan roda empat yang dimiliki.

"Kita harapkan seluruh masyarakat yang miliki kendaraan pribadi, sediakanlah tabung racun api minimal yang 1 kilo," pintanya.

"Itu langkah preventif atau mencegah terjadinya peristiwa kebakaran. Tabung gas itu cukup membantu asalkan bisa menggunakannya dengan baik," ulas dia. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+