Hewan Kurban ASN Pekanbaru Capai 40 Ekor

Sabtu, 25 Juli 2020 - 22:48:08 WIB Cetak

Hewan kurban/net

Betuah Pekanbaru - Hewan kurban Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru yang akan disembelih pada Idul Adha 1441 H/2020 M, kini sudah mencapai 40 ekor.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru Sarbaini mengatakan, total ASN yang mendaftar sebagai peserta kurban tersebut berjumlah sebanyak 250 orang.

Hanya saja, disampaikan Sarbaini, belum semua ASN bersangkutan yang melunasi biaya kurban sebesar Rp2.350.000 per orang. Untuk itu, pihaknya berharap biaya kurban sudah dilunasi paling lambat 1 hari sebelum perayaan Idul Adha.

"Diharapkan kepada para ASN yang telah terdaftar namanya di sekretariat Bagian Kesra, dapat melunasi pembayarannya. Sehingga kita tidak repot lagi menunggu sampai selesai," ucapnya, Sabtu (25/7/2020).

Sarbaini berharap seluruh ASN yang telah terdaftar tidak ada yang mengundurkan diri sebagai peserta kurban tahun ini.

"Harapan kita ya lengkap lah sebanyak itu dan bahkan lebih," ujarnya.

Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, jumlah hewan kurban ASN Pemko Pekanbaru pada tahun ini meningkat tajam. Di 2019 atau Idul Adha 1440 H, jumlah hewan kurban ASN mencapai 29 ekor. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+