Tim Gabungan di Pekanbaru Kembali Tindak 155 Pelanggar PSBM

Selasa, 06 Oktober 2020 - 19:25:31 WIB Cetak

Pelanggar PSBM saat diamankan tim gabungan.

Betuah Pekanbaru - Tim gabungan bidang penegakan hukum Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru, kembali menindak sebanyak 155 pelanggar Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) di 3 kecamatan.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Satpol PP Pekanbaru Burhan Gurning melalui Kepala Bidang Operasional dan Ketertiban Masyarakat Yendri Doni menyebutkan, 155 pelanggar itu dijaring di sejumlah titik jalan dan tempat usaha pada malam ketiga penerapan PSBM, Senin (5/10/2020).

Di Kecamatan Tampan, kata dia, tim menjaring sebanyak 74 pelangar. Yang mana 10 orang di antaranya diberikan sanksi kerja sosial, 48 sanksi teguran lisan dan 16 lainnya sanksi tertulis.

Kemudian di Kecamatan Marpoyan Damai tercatat sebanyak 27 pelanggar. 13 orang diberi sanksi teguran tertulis, 10 teguran lisan dan 4 orang sanksi kerja sosial.

"Sementara di Kecamatan Bukit Raya, untuk sanksi teguran tertulis 5 orang, sanksi kerja sosial 5 orang, dan sanksi teguran lisan 20 orang. Sehingga total pelanggar sebanyak 30 orang," ucapnya, Selasa (6/10/2020).

Sedangkan 24 pelanggar diamankan oleh tim pemburu teking covid yang hunting dari kota menuju ke kecamatan yang diberlakukan PSBM.

"Dimana sebanyak 21 orang diberikan sanksi teguran linsan, dan 3 pelaku usaha diberikan sanksi tertulis berupa membuat pernyataan," ungkapnya.

"Selain pengawasan dan penindakan, tim juga terus melakukan sosialisasi agar masyarakat tertib mengikuti aturan selama PSBM," ulas Doni.

Seperti diketahui, guna memutus sebaran wabah Covid-19, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah memberlakukan PSBM secara serentak di 4 kecamatan terhitung 3 Oktober hingga 14 hari ke depan.

Penerapan PSBM ini sesuai Peraturan Walikota (Perwako) Nomor 160 Tahun 2020. Yang mana selama PSBM, seluruh aktivitas warga dibatasi dari pukul 21.00 - 07.00 WIB. Ada sanksi administratif berupa kerja sosial hingga bayar denda bagi pelanggar. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+