Polsek Pangkalan Lesung Sosialisasi Prokes dan Bagikan Masker ke Pengguna Jalan

Rabu, 10 Maret 2021 - 14:32:07 WIB Cetak

Personel Polsek Pangkalan Lesung dan TNI AD membagikan masker kepada pengendara, Rabu (10/3/2021). Foto: Istimewa.

Betuah Pelalawan - Kepolisian Sektor (Polsek) Pangkalan Lesung, Polres Pelalawan, menggelar Operasi Yustisi berupa sosialisasi protokol kesehatan (prokses) sekaligus membagikan masker ke pengguna jalan.

Kegiatan yang dipusatkan di Pos Pantau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Jalan Lintas Timur Pelalawan, Rabu (10/3/2021) ini dipimpin Pejabat sementara (Ps) Kanit Sabhara Polsek Pangkalan Lesung Aipda Dikto Devaran.

"Kami mensosialisasikan protokol kesehatan (prokes). Tak hanya sekadar mengimbau, kami juga membagi-bagikan masker sebanyak 40 lembar kepada masyarakat yang menuju pasar tradisional," kata Dikto.

Terpisah, Kapolsek Pangkalan Lesung Iptu Liston Sihombing mengatakan, kegiatan tersebut rutin dilaksanakan supaya masyarakat bisa memahami dan menyadari akan pentingnya menggunakan masker. 

Dalam pelaksanaan kegiatan, terang kapolsek, juga turut melibatkan Satpol PP, TNI AD, dan Puskesmas Bersinar. 

"Sosialisasi prokes ini bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Pengendara diimbau selalu mematuhi prokes," tutupnya. (***)



Baca Juga Topik #Pelalawan+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+