Disperindag Pekanbaru Ingatkan Pangkalan Patuhi HET Elpiji Subsidi

Jumat, 23 Desember 2022 - 22:01:28 WIB Cetak

Elpiji 3 kg/net

Betuah Pekanbaru - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru, mengingatkan ke seluruh pangkalan agar mematuhi Harga Eceran Tertinggi (HET) elpiji subsidi 3 kilogram.

"HET-nya masih Rp18 ribu per tabung," kata Kepala Disperindag Zulhelmi Arifin, Jumat (23/12/2022).

Untuk itu, ia menghimbau warga supaya memberikan laporan jika ada pangkalan yang menjual gas melon tersebut di atas harga yang telah ditetapkan pemerintah.

Disampaikan Ami, sapaan akrabnya, akan ada sanksi bagi pangkalan jika terbukti menjual elpiji subsidi 3 kilogram melebihi harga Rp18 ribu per tabung.

"Jadi kalau ada laporan, kami akan lakukan penindakan secara langsung kepada pangkalan tersebut melalui agen yang menyuplai gas kepangakalan bersangkutan," ujarnya.

Sejauh ini, lanjut dia, pihaknya juga terus melakukan pengawasan di lapangan. Hal itu bertujuan untuk memastikan ketersediaan gas elpiji subsidi yang diperuntukkan bagi warga kurang mampu tersebut.

"Seperti kemarin (Kamis, 23/12/2022), kami melakukan pemantauan langsung  terhadap ketersediaan gas 3 kilogram ini di beberapa pangkalan. Untuk ketersediaan masih mencukupi," tutup Ami.***



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+