Diharapkan jadi Ikon, Pemko Pekanbaru Kibarkan Bendera Merah Putih Raksasa

Senin, 07 Agustus 2023 - 19:28:25 WIB Cetak

Pasukan Paskibraka saat mengibarkan bendera merah putih berukuran raksasa di Menara Pemancar RRI Pekanbaru, Senin (7/8/2023) pagi.

Betuah Pekanbaru - Semarakan HUT ke-78 RI, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru mengibarkan bendera merah putih raksasa berukuran 10 x 15 meter di Menara Pemancar Radio Republik Indonesia (RRI) Pekanbaru, Senin (7/8/2023) pagi.

Pengibaran merah putih tersebut disaksikan secara langsung oleh Pj Walikota Pekanbaru Muflihun.

Kemudian hadir juga forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda), Sekdako Indra Pomi Nasution, Kepala LPP RRI Ida Ayu Evi Handayani, serta sejumlah pejabat di lingkup pemerintah kota setempat.

"Ini adalah bentuk spirit kita dalam momen peringatan HUT kemerdekaan," ucap Muflihun usai kegiatan.

Ia menyampaikan, untuk pengibaran merah putih raksasa itu Pemko Pekanbaru telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak terkait dan diharapkan bisa menjadi ikon Pekanbaru pada momen HUT Kemerdekaan RI.

Selain itu, lanjut dia, pengibaran merah putih raksasa itu juga bagian dari gerakan pembagian 10 juta bendera di nusantara. Pembagian sendiri sudah dimulai sejak awal Juli 2023 lalu.

"Kita mengajak masyarakat untuk mengibarkan bendera di rumahnya," tutup Muflihun.

Pada kesempatan yang sama, Muflihun dan jajaran juga turut membagikan 1.000 bendera merah putih berbagai ukuran kepada pengendara yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman depan stasiun RRI.***



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+