Tahun Depan Pekanbaru Terima Dana Transfer dari Pusat Rp1,62 Triliun Lebih

Senin, 11 Desember 2023 - 14:56:28 WIB Cetak

Penjabat Walikota Pekanbaru Muflihun, saat menerima DIPA dan TKD 2024 yang diserahkan oleh Gubernur Riau Edy Natar Nasution, Senin (11/12/2023).

Betuah Pekanbaru - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, di 2024 mendatang akan menerima dana transfer dari Pemerintah Pusat sebesar Rp1,62 triliun lebih.

Dana transfer itu diserahkan oleh Gubernur Riau Edy Natar Nasution ke Pj Walikota Pekanbaru Muflihun, pada penandatanganan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) 2024 yang dipusatkan di Balai Pauh Janggi, Gedung Daerah Riau, Senin (11/12/2023).

"Kami mendapat dana transfer dari pusat sekitar Rp1,63 triliun. TKD Pekanbaru memang tak sebesar Bengkalis (Rp2,73 triliun) dan Kampar (Rp2,78 triliun), tapi kita ucapkan terima kasih (ke Pemerintah Pusat)," ujar Muflihun, usai kegiatan.

Ia menyampaikan, nantinya dana transfer TKD akan ditambahkan Pemko Pekanbaru dengan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sedangkan DIPA akan digunakan untuk program prioritas presiden seperti penanganan stunting dan kemiskinan ekstrem.

"Kita akan lakukan program-program tersebut," ucapnya.

Adapun rekapitulasi DIPA dan TKD tahun 2024 yang diterima Pemko Pekanbaru tersebut terdiri dari Dana Bagi Hasil (DBH) sebesar Rp234.947.234.000, serta Dana Alokasi Umum (DAU) Rp972.739.810.000.

Kemudian Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Rp81.999.381.000, DAK Non Fisik Rp329.807.585.000, dan Insentif Fiskal Rp7.138.188.000.

Jika dibandingkan tahun 2023 senilai Rp1,419 triliun lebih, dana trasfer pusat yang diterima Pemko Pekanbaru untuk 2024 mendatang Rp1,627 triliun lebih meningkat sekitar Rp200 miliar.***



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+