Pj Walikota Pekanbaru Muflihun, memberikan arahan saat membuka manasik haji di Masjid Raya An-Nur, Selasa (16/4/2024).
Betuah Pekanbaru - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, mengalokasikan anggaran sebesar Rp3 miliar lebih di APBD 2024 untuk menanggung biaya domestik haji. Tercatat sebanyak 1.167 warga yang akan melaksanakan ibadah haji tahun ini.
"Tahun ini Pemko Pekanbaru membantu subsidi melalui APBD untuk keberangkatan domestik Pekanbaru-Batam, Batam-Pekanbaru," ungkap Pj Walikota Pekanbaru Muflihun, usai membuka manasik haji tingkat Kota Pekanbaru yang diikuti ratusan Calon Jemaah Haji (CJH), bertempat di Masjid Raya An-Nur, Selasa (16/4/2024).
Ia menyampaikan, anggaran domestik yang diberikan itu sebagai bentuk perhatian pemerintah kota guna membantu meringankan biaya transportasi para CJH khususnya dari daerah asal ke embarkasi dan dari debarkasi ke daerah asal.
"Ini kita berikan untuk menudahkan, juga sebagai perhatian bagi warga kita yang melaksanakan ibadah haji," ucapnya.
Kepada para CJH, Pj walikota berpesan supaya menjaga kesehatan sehingga nantinya dapat melaksanakan ibadah haji sesuai rukun-rukunnya.
"Kita doakan para jemaah sehat pulang pergi dan menjadi haji yang mabrur," harapnya.
Tak lupa, Pj walikota berharap saat di Tanah Suci Makkah nanti para CJH mendoakan Pekanbaru menjadi kota yang aman, nyaman, makmur, maju dan masyarakatnya sejahtera.
"Kita berharap para jemaah mendoakan Kota Pekanbaru supaya bisa lebih baik ke depannya," tutupnya.***