Dr. Afni Sudah Kembalikan Formulir Balon Bupati Siak ke PDI-P

Jumat, 26 April 2024 - 16:58:03 WIB Cetak

Dr. Afni Zulkifli, M.Si

Bupati Siak- Dr. Afni Zulkifli, Jumat (26/4/2024), sudah mengembalikan formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon (Balon) Bupati Siak periode 2024 - 2029 kepada Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDI-P) Kabupaten Siak.

"Hari ini Dr. Afni sudah mengembalikan formulir Balon Bupati Siak. Besok, kemungkinan adalah Bupati Siak AQ;fedri dan Wakil Bupati Siak Husni Merza," kata Sekretaris PDI Perjuangan Kabupaten Siak, Joko Susilo, S.Pd.,M.Pd.

Sejauh ini, kata Joko, sudah 3 calon yang akan mengambil formulir di DPC PDI-P Kabupaten untuk mengikuti Pilkada serentak November 2024.

Ketiga nama tersebut, adalah Alfedri, Husni Merza dan Dr. Afni, M.Si.

Dua nama yaitu Alfedri dan Husni Merza, kemungkinan akan kembali maju satu paket sebagai sebelumnya.

Hal itu diperkuat pula dengan pernyataan Alfedri, saat mendaftar sebagai calon Bupati Siak di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Siak dengan tetap bersama Husni Merza.

Sementara Dr. Afni, M.Si, yang mendaftar sebagai Balon Bupati Siak, meski belum diketahui siapa pendampingnya kelak, diperkirakan akan menjadi lawan kuat Alfedri - Husni Merza.

Sebagaimana diketahui, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Siak pada Pileg 2024, kembali meraih 4 kursi. Sementara Golkar tetap menjadi pemenang dengan 8 kursi, sedangkan PAN turun dari 7 kursi menjadi 6 kursi.

PKB mengalami peningkatan suara dan kursi, 2019 kursi PKB sebanyak 3 kursi dan tahun 2024 sebanyak 4 kursi, NasDem juga mengalami peningkatan kursi, dari 2 kursi sebelumnya menjadi 4 kursi.

Selanjutnya, Gerindra dan PKS mampu bertahan kembali 4 kursi, Demokrat mengalami penurunan dari 4 kursi di tahun 2019 menjadi 2 kursi di 2024.

Perindo mencuri perhatian, sebelumnya tahun 2019 tidak memperoleh kursi, tetapi tahun 2024 memperoleh 2 kursi Hanura dan PPP juga mengalami kemunduran, dari 2 kursi masing-masing di tahun 2019 lalu, kini hanya tinggal 1 kursi.***

Penulis: Joko S, Editor: Isman Iriadi



Baca Juga Topik #Siak+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+