Teriakan ISO Menang, Menang, Menang Menggema di Tualang

Jumat, 13 September 2024 - 21:50:27 WIB Cetak

Bakal Calon Bupati Siak, Irving Kahar Arifin, bersama Ketua DPC PDIP Siak yang juga Ketua Koalisi, H. Syahrul, serta seluruh pengurus dan kader PDIP di konsolidasi pemenangan Pilkada Siak 2024 di Tualang.

Betuah Tualang- Rakercab DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) kedua, berlangsung meriah dan penuh semangat di salah satu hotel Kecamatan Tualang, Siak, Jumat (13/9/2024).

Rakercab dalam rangka konsolidasi pemenangan Pilkada Siak 2024 ini, dihadiri oleh Bakal Calon Bupati Siak, Ir. H. Irving Kahar Arifin, ME, Ketua DPC PDIP Siak H. Syahrul, S.IP.,M.Si, Sekretaris Joko Susilo, M.Pd, Bendahara Teguh Wargianto, SH, Anggota DPRD terpilih Marudut Pakpahan, serta seluruh kader DPC PDIP dari 3 kecamatan, yaitu Tualang, Minas dan Mandau.

Pada setiap momen kegiatan, dengan dikomandoi oleh Ketua DPC PDIP H. Syahrul, teriakan ISO menang, menang, menang selalu menggema.

 

ISO merupakan kepanjangan dari nama pasangan Bacalon Bupati Siak Irving Kahar Arifin - Sugianto, yang diusung oleh 2 partai besar, yaitu PDIP dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Dalam kesempatan itu, Cabup Irving Kahar Arifin dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih atas kekompakan seluruh pengurus dan kader PDIP Siak dalam upaya memenangkan pasangan ISO dengan tagline Siak HEBAT.

Kata Irving, kebulatan tekadnya untuk maju tak terlepas dari keinginannya untuk menciptakan Siak menjadi lebih HEBAT, yang artinya Handal, Elegan, Berwibawa, Agama dan Transparan.

"Keputusan untuk maju Pilkada Siak memang waktunya sangat singkat, namun saya sudah terbiasa bekerja cepat cepat dan tepat," ujarnya yang disambut tepuk tangan yang hadir.

 

Irving menyampaikan, dia memulai karier dari bawah di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak sejak tahun 2000. Pada tahun 2011, menjadi Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (PU-Tarukim) hingga 2024 atau lebih kurang 13 tahun.

Sehubungan dengan hal tersebut, kata Irving, kalau ingin nyaman tak perlu mencalonkan diri sebagai Bupati Siak.

Namun ternyata, katanya, mungkin inilah jalan dari Yang Maha Kuasa. Pada tanggal 17 Agustus 2024, dirinya memutuskan mencalonkan diri sebagai Bupati Siak berpasangan dengan Sugianto, serta mengundurkan diri dari jabatan dan dari Pegawai Negeri Sipil.

Sebelumnya, Ketua DPC PDIP Siak, H. Syahrul, S.IP., M.Si, menegaskan bahwa dalam Pilkada Siak 2024, pasangan usungan PDIP harus menang, atau paling hampir kalah.

"Harus menang atau paling tidak hampir kalah. Itu harga mati dan PDIP harus menang. Demikian pula dengan pasangan calon Gubernur Riau Abdul Wahid - SF Hariyanto," tegas H. Syahrul yang juga merupakan Ketua Tim Koallisi Irving - Sugianto, sambil kembali meneriakkan ISO yang disambut para kader dengan menang, menang, menang!

 

Anggota DPRD Siak terpilih, Marudut Pakpahan, dalam konsolidasi pemenangan Pilkada Siak 2024, tak kalah semangat dalam memberikan motivasi kepada seluruh kader agar melakukan sosialisasi kepada seluruh masyarakat.

"Jika PDIP ingin menang, seluiruh kader mesti melakukan semua yang bisa dilakukan untuk sosialisasi kepada masyarakat agar memilih pasangan ISO di Pilkada nanti. Kita harus menang!" tegasnya.

Ketua Tim Pemenangan, Irvan Gunawan, juga menyampaikan hal yang sama. Bahkan katanya, pasangan ini dalam waktu demikian singkat sudah melakukan konsolidasi di semua kecamatan Kabupaten Siak.

Sekretaris DPC PDIP Joko Susilo, M.Pd, mengatakan, Rakercab DPC PDIP Kabupaten Siak di Kecamatan Tualang ini, merupakan yang kedua.

"Rakercab untuk konsolidasi pemenangan Irving - Sugianto sudah dilakukan pada 10 September 2024 dan dihadiri oleh seluruh kader dari 10 kecamatan dengan kebulatan tekad yang sama memenangkan pasangan Irving - Sugianto," ujarnya.***



Baca Juga Topik #Siak+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+