Positif Corona di Pekanbaru Bertambah 8 Kasus Lagi, 4 di Antaranya Nakes

Ahad, 26 Juli 2020 - 19:47:26 WIB Cetak

Data sebaran virus corona di Kota Pekanbaru per tanggal 26 Juli 2020.

Betuah Pekanbaru - Kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kota Pekanbaru, Minggu (26/7/2020) bertambah 8 orang lagi. Empat di antaranya merupakan tenaga kesehatan (nakes) di dua rumah sakit dan 3 lainnya impor.

Juru Bicara Bidang Kesehatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru dr Mulyadi menyebut, dari 4 tenaga kesehatan tersebut, 3 orang bekerja di RSUD Arifin Achmad Riau dan 1 di salah satu rumah sakit swasta.

Ketiga nakes yang positif corona di RSUD Arifin Achmad di antaranya A, perempuan usia 42 tahun yang berdomisili di Kelurahan Tangkerang Timur, Kecamatan Tenayan Raya.

"Nyonya A ini merupakan tenaga kesehatan yang mengikuti swab massal tahap kedua di RSUD Arifin Achmad pada 21 Juli 2020," ungkap Mulyadi, saat memberi keterangan pers, Minggu sore.

Kemudian E, laki-laki usia 34 tahun, warga Kelurahan Rejosari, Kecamatan Tenayan Raya dan SR perempuan usia 45 tahun, warga Kelurahan Tangkerang Labuai, Kecamatan Bukit Raya.

"Tuan E dan Nyonya SR mengikuti swab massal lanjutan di RSUD Arifin Achmad pada 23 Juli. Hasilnya keluar hari ini dan dinyatakan positif," ucapnya.

Sementara 1 nakes dari salah satu RS swasta yang juga positif corona yakni TCK, laki-laki usia 67 tahun, warga Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Sail.

"Sehingga tenaga kesehatan yang positif corona baik di rumah sakit pemerintah maupun swasta berjumlah empat orang hari ini," ujarnya.

Sedangkan tiga kasus impor di antaranya, pertama AF, laki-laki usia 30 tahun, warga Gresik, Jawa Timur.

"Tuan AF melakukan pemeriksaan swab pada tanggal 20 Juli 2020 untuk keperluan perjalanan kembali ke Kota Surabaya dengan hasilnya dinyatakan positif," terang Mulyadi.

Kasus impor kedua yakni DS, laki-laki usia 29 tahun, warga Gresik, Jawa Timur. AS juga melakukan pemeriksaan swab pada tanggal 20 Juli 2020 untuk keperluan perjalanan kembali ke Kota Surabaya dengan hasilnya dinyatakan positif corona.

Sedangkan kasus impor ketiga yakni MK, laki-laki usia 34 tahun, warga Surabaya, Jawa Timur.

"Tuan MK juga melakukan pemeriksaan swab pada tanggal 20 Juli 2020 dengan hasil dinyatakan positif covid. Tuan MK ini memiliki riwayat perjalanan dari Kota Surabaya ke Kota Pekanbaru 15 hari yang lalu," papar Mulyadi.

Di luar 4 nakes dan 3 kasus impor, ada 1 lagi tambahan kasus positif yakni J, laki-laki usia 32 tahun, warga Kelurahan Tirta Siak, Kecamatan Payung Sekaki. "Jadi terdapat tambahan 8 kasus konfirmasi positif hari ini," tutup Mulyadi. (abd)



Baca Juga Topik #kesehatan+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+