Gedung di Komplek Perkantoran Walikota Gunakan Konsep Smart Building

Rabu, 25 November 2020 - 20:26:29 WIB Cetak

Walikota Pekanbaru dan rombongan saat meninjau bangunan gedung OPD di komplek perkantoran terpadu di Tenayan Raya, Rabu (25/11/2020).

Betuah Pekanbaru - Bangunan mulai dari kantor walikota, organisasi perangkat daerah (OPD) dan Islamic Center di komplek perkantoran terpadu Walikota Pekanbaru di Tenayan Raya, dirancang dengan konsep smart building atau bangunan cerdas.

Hal itu disampaikan secara langsung oleh Walikota Pekanbaru Firdaus, saat meninjau satu persatu bangunan gedung di komplek perkantoran terpadu tersebut, Rabu (25/11/2020).

Meski sebagian besar bangunan khususnya gedung OPD hingga kini masih tahap pembangunan, namun walikota mengaku puas dengan struktur gedung yang menggunakan konsep smart building tersebut.

Disampaikan walikota, smart building adalah konsep bangunan yang mengoptimalkan penggunaan teknologi modern dengan tujuan untuk mengendalikan seluruh bagian bangunan secara otomatis dengan menggunakan teknologi tingkat tinggi seperti PLC (programmable logic controllers) yang dihubungkan dengan sensor.

Agar seluruh bangunan gedung OPD bisa segera ditempati, walikota meminta penanggungjawab pembangunan dalam hal ini Dinas PUPR untuk segera menggesa pengerjaan di lapangan.

"Pak kabid, tolong nanti ini dikawal agar seluruh ruangan bisa segera ditempati. Kalau sekarang belum rapi, tolong dirapikan," pinta walikota kepada Plt Kepala Bidang Cipta Karya PUPR Edwar Riansyah yang mendampingi saat peninjaun itu.

Dikatakannya, saat ini dari kelima gedung B2 sampai B6 sudah hampir rampung dibangun, ada yang 70 persen sampai 85 persen.

"Banyak perlengkapan mobiler sudah disiapkan, tinggal disusun. Kita perkirakan Februari 2021 semua gedung sudah bisa ditempati oleh OPD," tutup walikota.

Seperti diketahui, saat ini baru gedung kantor walikota yang telah selesai dibangun dan sudah ditempati sejak beberapa bulan terakhir. Sementara gedung/kantor OPD masih tahap pembangunan.***



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+