Iwan Simatupang Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru

Selasa, 02 Februari 2021 - 12:52:06 WIB Cetak

Sekdako Pekanbaru Muhammad Jamil, saat melantik dan mengambil sumpah jabatan ratusan pejabat eselon II, III dan IV, di aula perkantoran terpadu walikota di Tenayan Raya, Selasa (2/2/2021).

Betuah Pekanbaru - Walikota Pekanbaru Firdaus MT, akhirnya memilih Iwan Samuel Parlindungan Simatupang sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pekanbaru ini ditunjuk menggantikan Burhan Gurning selaku Pelaksana tugas (Plt) Kepala Satpol PP.

Iwan dilantik dan diambil sumpah jabatannya bersamaan dengan ratusan pejabat eselon III dan IV oleh Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Muhammad Jamil, bertempat di aula perkantoran terpadu walikota di Tenayan Raya, Selasa (2/2/2021).

Dalam arahannya, Jamil menyebut jika pelantikan terhadap Iwan Simatupang yang sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Seksi Operasional Satpol PP itu telah sesuai hasil seleksi terbuka atau assesment yang dilaksanakan pada 2020 lalu.

"Selamat kepada pak Iwan yang diberi amanah. Setelah hasil seleksi pejabat pimpiman tinggi pratama, pak Iwan diberi amanah oleh bapak walikota dan wakil walikota," ucapnya.

Kepada Iwan, Muhammad Jamil berpesan agar bisa bekerja secara maksimal karena beban kerja sebagai Kepala Satpol PP tentu jauh lebih berat dari jabatan yang pernah diemban sebelumnya.

"Sekarang pak Iwan tidak lagi level eselon III, tapi sudah eselon II. Segala tanggung jawab di Satpol adalah kewenangan pak Iwan," tegasnya.

"Untuk itu, buat kerjasama dengan stakeholder dan lembaga-lembaga yang ada. Bekerjalah secara bersama-sama, jangan sendiri-sendiri, karena hasilnya tidak akan bagus," tutup Jamil menambahkan. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+