Pandemi Covid, Perayaan HUT ke-2 MPP Pekanbaru Ditiadakan

Rabu, 24 Februari 2021 - 13:02:22 WIB Cetak

Sekretaris DPMPTSP Pekanbaru F Rudi Misdian

Betuah Pekanbaru - Perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-2 Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru yang jatuh pada 6 Maret 2021 mendatang, ditiadakan.

Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Pekanbaru Fajri Rudi Misdian menyebutkan, perayaan HUT MPP ditiadakan lantaran pandemi Covid-19.

"Karena situasi masih di tengah pandemi covid, maka perayaan HUT ke-2 MPP kita tiadakan tahun ini," ungkapnya, Rabu (24/2/2021).

Nantinya, kata Rudi, DPM-PTSP hanya akan menggelar syukuran secara internal bersama seluruh pegawai di lingkugan instansi tersebut.

"Mungkin kita buat syukuran saja. Karena untuk perayaan tidak bisa kita gelar seperti tahun sebelumnya dengan berbagai kegiatan hingga mendatangkan menteri (Menpan RB)," tutupnya.

Seperti diketahui, pada HUT ke-1 tahun 2020 lalu, DPM-PTSP Pekanbaru menggelar berbagai kegiatan seperti lomba memasak antar pimpinan lembaga dan instansi yang telah bergabung memberi pelayanan di MPP.

Kemudian ada juga penilaian gerai/tenan terbaik, terbanyak kunjungan dan tidak banyak masalah selama memberi pelayanan di MPP.

Selanjutnya pada acara puncak 11 Maret 2020 yang dipusatkan di halaman MPP, dihadiri langsung oleh Menpan RB dan sejumlah pimpinan instansi, lembaga dan perbankan. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+