Satpol PP Pekanbaru Bakal Segel Tempat Prostitusi di Jondul

Sabtu, 13 Maret 2021 - 22:31:39 WIB Cetak

Kepala Satpol PP Pekanbaru Iwan Samuel Parlindungan Simatupang

Betuah Pekanbaru - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Pekanbaru, bakal mengambil tindakan tegas dengan melakukan penyegelan terhadap lokasi yang dijadikan sebagai tempat prostitusi di Perumahan Jondul.

"Kalau memang nanti terbukti, maka kita akan tutup usaha itu. Kita akan melakukan penyegelan. Upaya terakhirnya seperti itu. Namun kita tetap mengepankan edukasi dan sosialisasi," kata Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru Iwan Samuel Parlindungan Simatuang, Jumat (12/3/2021).

Untuk penertiban di kawasan Jondul, disampaikan Iwan jika pihaknya telah menggelar rapat gabungan bersama TNI, Polri, Camat Tenayan Raya, Kapolsek Limapuluh, Kapolsek Tenayan Raya, Danramil, Tokoh Masyarkat, lurah dan RT RW.

"Poin pentingnya, kita sepakat untuk melakukan operasi penertiban nantinya dalam rangka memberantas penyakit masyarakat di wilayah itu," ucapnya.

Namun demikian, ia belum bisa memberikan kepastian kapan penertiban di kawasan Jondul akan dilakukan.

"Untuk operasi penertibannya, kita susun dulu rencananya. Tapi yang jelas, kita sepakat untuk itu," ujarnya.

"Nanti kita bagi tugas. Nanti tokoh masyarakat, lurah dan camat akan melakukan sosialisasi terhadap lokasi lokasi yang diduga (ada praktik prostitusi). Baik sosialisasi secara lisan, maupun tertulis," tutupnya menambahkan. (rki)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+