PUPR Pekanbaru Tunggu Dua Alat Berat BWSS Keruk Sungai Sail

Rabu, 23 Juni 2021 - 23:33:09 WIB Cetak

Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Indra Pomi Nasution

Betuah Pekanbaru - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru, hingga kini masih menunggu dua alat berat dari Badan Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) guna mengeruk aliran Sungai Sail.

Menurut Kepala Dinas PUPR Pekanbaru Indra Pomi Nasution, dua alat berat jenis Long Arm itu sangat dibutuhkan pihaknya untuk mempermudah pengerukan dasar sungai guna membersihkan sedimentasi yang telah menumpuk.

"Jadi sampai sekarang kita masih menunggu alat dari BWSS tersebut," ungkapnya, Rabu (23/6/2021).

BWSS sendiri, kata Indra, meminta Dinas PUPR Pekanbaru yang menjadi penanggung jawab pekerjaan normalisasi Sungai Sail yang sering meluap dan menyebabkan banjir itu.

Dengan demikian, BWSS tidak akan terlibat dalam ganti rugi jika terdapat properti, tumbuhan dan lain yang rusak selama proses pengerukan berlangsung.

"Untuk itu, sekarang kita sedang menginventarisir itu. Nanti kita negosiasikan dengan yang punya, apakah dibayar atau mereka bisa mengikhlaskannya. Karena itu kan rata-rata di Sempadan Sungai," ucapnya.

Di samping itu, lanjut Indra, pihaknya juga berkoordinasi dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) guna menyelesaikan permasalahan ganti rugi lahan dan bangunan di bantaran Sungai Sail.

"Otomatis harus ada anggaran kita untuk menyelesaikan itu. Tapi belum ada pembicaraan, baru kita data saja," pungkasnya. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+