Ilustrasi rumah layak huni/net.
Betuah Pekanbaru - Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim) Kota Pekanbaru, kini masih menunggu Bantuan Keuangan (Bankeu) senilai Rp9,7 miliar dari Pemerintah Provinsi Riau untuk membangun sebanyak 162 Rumah Layak Huni (RLH).
"Kita masih menunggu uang masuk dari provinsi," ungkap Kepala Dinas Perkim Ardhani melalui Kepala Bidang Perkim Suryana, Senin (4/10/2021).
Pengusulan pencairan, kata dia, telah mulai diajukan pihaknya ke provinsi sejak pekan lalu.
"Proses pemberkasan untuk pencairan sebesar 40 persen (dari total Bankeu) sudah masuk ke provinsi dari minggu lalu," ucapnya.
"Jadi pemerintah kota tinggal menunggu anggaran diturunkan dari provinsi. Ketika anggaran turun, masuk ke kota, baru kita laksanakan (pembangunan RLH)," ulas Suryana.
Lebih jauh disampaikannya, untuk pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) menjadi layak huni tersebut biasanya juga didapat pemerintah kota dari Pemerintah Pusat melalui Dana Alokasi Khusus (DAK).
"Untuk RTLH pembangunan baru, itu kita dapat dari provinsi melalui bantuan keuangan. Bantuan ada dari pusat dan dari provinsi. Bantuan dari pusat DAK. Kalau yang dari provinsi itu pembangunan baru, untuk 162 unit rumah," tutupnya. (rki)