Cuaca Ekstrem, BPBD Pekanbaru Himbau Warga Waspada

Kamis, 28 April 2022 - 21:29:28 WIB Cetak

Salah satu kendaraan terjebak di genanag banjir yang merendam badan Jalan Cempaka persimpangan Jalan Teratai, Senin (25/4/2022).

Betuah Pekanbaru - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru, menghimbau warga untuk meningkatkan kewaspadaan atas dampak cuaca ekstrem yang kini tengah melanda Ibukota Provinsi Riau.

Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Pekanbaru Zarman Candra menyebutkan, dari informasi BMKG, cuaca eksterm akan berlangsung sampai akhir April hingga awal Mei mendatang.

"Kami mengimbau warga agar tetap waspada dan memastikan lingkungan dan huniannya dalam keadaan aman sebelum berangkat mudik. Apalagi, kita masih dihadapkan pada kondisi cuaca ekstrem di masa transisi menuju musim kemarau yang rentan dengan kebakaran lahan dan banjir," ujarnya, Kamis (28/4/2022).

Untuk itu, kata Zarman, warga yang akan mudik agar memperhatikan keadaan lingkungan sekitar rumah terlebuh dahulu. Drainase tempat tinggal harus dibersihkan, terutama lingkungan tersebut berdekatan dengan lahan gambut dan pinggiran sungai.

Kemudian, warga juga diingatkan agar memastikan steker barang elektronik dicabut dan diletakkan di ketinggian yang aman.

"Kami juga mengimbau warga yang ingin mudik agar tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) dengan membawa bekal masker dan hand  sanitizer seperlunya. Laporkan perjalanan anda ke ketua RT, RW, atau tetangga terdekat serta tinggalkan nomor telepon seluler yang bisa dihubungi," pesannya.

Petugas Bhabinkamtibmas dan Babinsa juga berpatroli di lapangan selama mudik lebaran. BPBD Kota Pekanbaru juga memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dengan mendirikan Posko Siaga Bencana Lebaran Tahun 2022.

"Kami tetap siaga 24 jam di Posko Siaga Bencana. Kalau ketua RT menemukan adanya potensi bencana di wilayahnya, apakah itu kebakaran lahan atau banjir, kami siap melakukan penanggulangan secara responsif di lapangan," tegas dia.

BPBD dipastikan merespon dan bergerak cepat terkait ini. Warga dapat menghubungi Call Center BPBD di 08117651464. (rki)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+