Minta Usut Tuntas Penyebab Kebakaran Kantor BPKAD, Muflihun: Supaya tak Ada Suudzon

Rabu, 13 September 2023 - 17:29:03 WIB Cetak

Pj Walikota Pekanbaru Muflihun

Betuah Pekanbaru - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun, meminta pihak kepolisian mengusut tuntas penyebab kebakaran kantor bersama yang ditempati Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) serta sejumlah OPD pada 16 Agustus lalu.

Ia menyampaikan, penyelidikan secara tuntas perlu dilakukan mengingat gedung yang terbakar tersebut merupakan gedung baru.

"Jangan sampai timbul kecurigaan, apalagi ini kantor masih baru tapi bisa sampai terjadi tragedi kebakaran," ujarnya, Rabu (13/9/2023).

"Memang bencana ini tidak ada manusia yang mau, tapi ada baiknya biar clear semuanya dan tak ada suudzon (prasangka buruk) maupun tudingan macam-macam. Makanya kita minta agar diperiksa secara baik oleh pihak kepolisian," ulasnya.

Dikatakan Uun, sapaan akrabnya, pihak kepolisian sendiri telah menurunkan tim forensik untuk melakukan penyelidikan di lapangan.

"Hasilnya belum ada. Belum ada laporan ke saya," tutupnya.

Seperti diketahui, gedung bersama yang ditempati BPKAD dan sejumlah OPD di komplek perkantoran terpadu Walikota Pekanbaru di Tenayan Raya terbakar pada Rabu (16/8/2023) malam.

Dugaan awal, kebakaran itu dipicu oleh arus pendek atau korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Begitu juga dengan dokumen penting tidak ada yang terbakar.***



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+