Sikapi Virus Corona, Ini 6 Himbauan Walikota Pekanbaru

Ahad, 08 Maret 2020 - 13:03:11 WIB Cetak

Himbauan Walikota Pekanbaru Firdaus tentang virus corona.

Betuah Pekanbaru - Walikota Pekanbaru Firdaus, mengeluarkan 6 himbauan untuk menyikapi maraknya isu tentang penyebaran wabah coronavirus atau Covid-19 di tengah-tengah masyarakat.

Berikut keenam himbauan walikota tersebut seperti dikutip dari akun facebook Pemerintah Kota Pekanbaru di @kontak pemko pekanbaru, Minggu (8/3/2020).

Pertama, masyarakat diminta tetap tenang dan tidak ikut-ikutan menyebar berita hoaks tentang virus corona.

Kedua, masyarakat diajak menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), ketiga menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi gizi seimbang, memperbanyak makan sayur dan buah serta minum air putih.

Keempat, melakukan olahraga secara teratur, kelima tetap tinggal di dalam rumah ketika sakit, dan keenam meminta masyarakat memeriksakan kesehatan apabila mengalami gejala virus corona seperti demam, batuk dan sesak nafas.

Kemudian untuk pencegahan, masyarakat dihimbau mencuci tangan dengan sabun secara teratur, menghindari tempat keramaian, dan menggunakan masker ketika sakit.

Selanjutnya, menutup mulut dan hidung ketika batuk dan bersin, memasak daging dan telur sampai matang, serta menghindari kontak dengan siapapun yang menunjukkan gejala penyakit pernapasan seperti batuk dan bersin. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+