Tambah 1 Orang, Total 63 Pasien Positif Corona di Riau yang Sehat

Rabu, 20 Mei 2020 - 22:18:05 WIB Cetak

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir, saat memberi keterangan per di Gedung Daerah Provinsi Riau di Kota Pekanbaru, Rabu (20/5/2020) sore.

Betuah Pekanbaru - Pasien positif Coronavirus Disease 2019 atau Covid-19 yang sehat di Provinsi Riau kembali bertambah 1 orang. Sementara untuk kasus positif baru juga bertambah 1 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan, 1 pasien positif yang sehat itu yakni IA, usia 19 tahun, warga Kabupaten Kepulauan Meranti.

"Sehingga total pasien positif yang sehat menjadi 63 orang," ungkapnya saat memberi keterangan per di Gedung Daerah Provinsi Riau di Kota Pekanbaru, Rabu (20/5/2020) sore.

Sedangkan untuk tambahan satu kasus positif baru atau kasus ke-107 yakni AMS, laki-laki usia 16 tahun, warga Kabupaten Siak. Saat ini, AMS yang merupakan hasil tracing santri dari Jawa Timur ini sudah dirawat di salah satu rumah sakit di Negeri Istana tersebut.

"Jadi, untuk hari ini ada satu kasus penambahan dan ada kasus yang sudah sehat dan sudah pulang," ucap dia.

Secara keseluruhan, terang Mimi, kasus positif Covid-19 di Provinsi Riau berjumlah sebanyak 107 orang dengan rincian 63 sehat dan pulang, 38 masih dirawat dan 6 meninggal dunia.

Kemudian untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berjumlah sebanyak 1.204 orang dengan rincian 142 di antaranya masih dirawat, 928 sehat dan pulang, serta 134 meninggal dunia.

Selanjutnya Orang Dalam Pemantauan (ODP) secara keseluruhan berjumlah sebanyak 63.196 orang. Rinciannya 6.196 masih proses pemantauan dan 57.000 lainnya selesai dipantau. (red)



Baca Juga Topik #kesehatan+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+