DPM-PTSP Sijunjung Kunjungi Mal Pelayanan Publik Pekanbaru

Kamis, 06 Agustus 2020 - 21:18:17 WIB Cetak

Sekretaris DPM-PTSP Pekanbaru F Rudi Misdian dan jajaran, foto bersama Kepala DPM-PTSP dan rombongan di MPP Jalan Jenderal Sudirman, Kamis (6/8/2020).

Betuah Pekanbaru - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat, kunjungi Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru di Jalan Jenderal Sudirman, Kamis (6/8/2020) sore.

Kedatangan rombongan DPM-PTSP Sijunjung di MPP, disambut Sekretaris DPM-PTSP Pekanbaru Fajri Rudi Misdian didampingi Kepala Bidang Pengaduan Kebijakan dan Pelaporan Layanan Quarte Rudianto dan beberapa Kepala Seksi.

Dalam kunjungannya, Kepala DPM-PTSP Sijunjung Jaheri dan rombongan berkesempatan berkeliling melihat proses pelayanan dan juga fasilitas yang ada di MPP Pekanbaru.

Usai berkeliling di MPP, Jaheri mengaku bersyukur bisa datang dan melihat langsung pusat pelayanan perizinan dan non perizinan Kota Pekanbaru tersebut yang memang sudah menjadi rujukan bagi daerah yang ingin membangun MPP serupa.

"Saya bersyukur bisa hadir di tempat ini (MPP) karena sebetulnya di beberapa kegiatan di tingkat nasional dari BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal) RI, juga sudah merekomendasikan untuk bisa berkunjung ke Mal Pelayanan Publik Kota Pekanbaru ini," ucapnya.

"Alhamdulillah, sore ini saya melihat langsung bagaimana aktivitas dan kesiapan sarana dan prasarana yang ada di sini dan saya yakini bisa memudahkan warga Pekanbaru dalam mendapatkan pelayanan. Mudah mudahan tiba waktunya di Sijunjung bisa kami ikuti langkah ini," ulasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPM-PTSP Kota Pekanbaru Fajri Rudi Misdian, menyampaikan terima kasih kepada Kepala DPM-PTSP Sijunjung dan rombongan yang sudah menyempatkan diri berkunjung ke MPP.

"Semoga sistem pelayanan yang kita berikan di MPP bisa menjadi rujukan bagi DPM-PTSP Sijunjung yang juga ingin membangun mal pelayanan publik," harapnya.

Untuk diketahui, sejauh ini sudah banyak daerah di tanah air maupun instansi yang datang berkunjung melihat pelayanan terintegrasi yang diberikan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui MPP. (abd)



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+