Seorang Nakes yang Menangani Persalinan Bayi RA Juga Positif Corona

Rabu, 22 Juli 2020 - 22:38:20 WIB Cetak

Juru Bicara Bidang Kesehatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru dr Mulyadi

Betuah Pekanbaru - Seorang tenaga kesehatan (nakes) yang turut membantu persalinan RA, bayi laki-laki yang baru lahir dan dinyatakan positif Covid-19, ternyata juga terpapar virus corona.

Juru Bicara Bidang Kesehatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pekanbaru dr Mulyadi mengatakan, nakes dengan inisial RR, perempuan usia 38 tahun ini dinyatakan positif covid setelah menjalani pemeriksaan swab di RSD Madani Pekanbaru.

"Nyonya RR ini merupakan salah satu teman sejawat kami yang juga bekerja di RSD Madani," ungkapnya saat memberi keterangan pers, Rabu sore.

"Beliau ini merupakan salah satu petugas yang menolong persalinan bayi usia satu hari yang positif corona. Beliau menjalani swab mandiri setelah mengetahui hasil swab bayi yang dia tolong positif corona," ulas Mulyadi.

Saat ini, terang dia, RR yang merupakan warga Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai tersebut telah diisolasi dan diberikan penanganan medis di RSD Madani.

Diberitakan sebelumnya, seorang bayi laki-laki, AR yang baru lahir melalui operasi di salah satu rumah sakit swasta di Kota Pekanbaru, dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

AR dinyatakan positif sesuai hasil pemeriksaan swab yang dilakukan. Bayi ini langsung menjalani swab meski baru lahir, lantaran hasil rapid test sang ibu reaktif atau diduga terpapar virus corona.

Namun dari hasil pemeriksaan swab, sang ibu dinyatakan negatif. Sementara bayinya dinyatakan positif. (abd)



Baca Juga Topik #kesehatan+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+