Komisi III DPRD Pekanbaru Hearing Disdik Bahas Perkembangan Pendidikan

Selasa, 28 Februari 2023 - 16:47:17 WIB Cetak

Komisi III DPRD Pekanbaru saat hearing dengan Disdik bahas kondisi dan perkembangan dunia pendidikan.

Betuah Pekanbaru - Komisi III DPRD Kota Pekanbaru, menggelar hearing atau rapat dengar pendapat bersama Dinas Pendidikan (Disdik) setempat guna membahas kondisi dan perkembangan dunia pendidikan di Ibukota Provinsi Riau, Selasa (28/2/2023).

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Komisi III Aidil Amri Sdiikuti Anggota lainnya Suherman, Hamdani dan Heri Kawi Hutasoit.

Kemudian dari Disdik Pekanbaru dihadiri Kepala Disdik Abdul Jamal didampingi Sekretaris Dinas Muzailis dan jajaran.

Usai hearing, Ketua Komisi III Aidil Amri menyebutkan jika pihaknya akan menemui Pj Walikota Pekanbaru Muflihun dalam waktu dekat untuk membahas sekaligus mencari solusi terkait kekurangan anggaran yang ada di Disdik Kota Pekanbaru. Sebab, saat ini anggaran pendidikan di Kota Pekanbaru tidak sampai 20 persen sesuai amanat UU.

"Dari APBD Kota Pekanbaru itu belum penuh 20 persen. Kita akui, sekarang banyak sekolah yang tidak layak. Makanya perlu tambahan anggaran. Ini PR kami yang prioritas," ujar dia.

Aidil juga menyayangkan minimnya bantuan anggaran dari Pemprov Riau. Padahal, anggaran Silpa di Pemprov Riau itu besar yakni sekitar Rp 1 Triliun dan bisa digunakan untuk bantuan pendidikan di Kota Pekanbaru.

"Setelah kita mendengar keluhan dari Disdik Pekanbaru, ternyata Pemprov Riau tak ada bantu untuk pendidikan kota Pekanbaru. Alasannya tak ada regulasinya. Sementara di sisi lain, pusat itu bisa membantu, nah ini kan tidak masuk akal Provinsi tak bisa membantu," ungkapnya.

Secara keseluruhan, Komisi III DPRD Kota Pekanbaru berterima kasih kepada Disdik Kota Pekanbaru yang sudah bisa menciptakan kondusifitas di internal, sekolah dan lainnya.

Politisi Demokrat ini menekankan Disdik Kota Pekanbaru untuk meningkatkan lagi kualitas pendidikan yang ada di Kota Pekanbaru. Jangan ada, oknum yang sengaja menghancurkan pendidikan di Kota Pekanbaru.

"Untuk hal lainnya, kita juga apresiasi. Termasuk sosialisasi Kurikulum Merdeka. Alhamdulillah sudah mulai, kalau bisa secepatnya disosialisasikan sehingga siswa bisa ujian dengan Kurikulum Merdeka," tutup Aidil. (galeri foto



Baca Juga Topik #Pekanbaru+
Tulis Komentar +
Berita Terkait+